Filosofi iklan ( Ayah dan anak )

Yah, disini saya mau share saja kalo iklan di indonesia itu ada yang baik juga. contohnya iklan susu bendera flag. Iklan ini menceritakan kita akan ayah kita. Iklan ini begitu menggugah saya dari tidur :P
mau lihat iklannya?? cekodot




Lihat seorang bapak dengan menggendong anak laki2nya dibahu.
yah ini adalah wujud harapan seorang bapak terhadap anaknya. 
harapan agar anak2 mereka jauh lebih baik dari hidup sang bapak.
walaupun untuk mewujudkan harapan itu sang bapak harus berkorban untuk anak2 mereka. Toh bapak akan tetap tersenyum dan tidak akan pernah menyesali sebesar apapun perngorbannya.

Lihat ketika sang anak berjalan beriringan dengan gerobak nasi goreng sang bapak!
Sang Bapak tidak pernah merasa malu melakukan apapun demi masa depan anak2 mereka.
Agan liat juga kecerian si anak, yang terekam lewat polah lincahnya sembari berjalan disamping gerobak nasi goreng bapaknya!
ini yang membuat saya sungguh terharu, si anak tidak canggung dan merasa malu untuk pergi kesekolah bersama bapaknya yang hanya tukang nasi goreng.
Agan pernah berpikir ejekan apa yang akan diterima oleh anak2 jaman sekarang kalo ketahuan bapak mereka hanya tukang nasi goreng.
Tapi anak ini malah merasa bangga dengan apa yang dilakukan ayahnya.

Lihat ketika sang bapak tersenyum diluar pagar sekolah, 
apakah kita tega merubahnya menjadi air mata dengan mengabaikan pendidikan disekolah yang telah beliau biayai dari tiap bulir keringatnya. tegakah agan bolos hanya untuk kegiatan gak jelas?

Lihat ketika sang bapak melindungi anaknya dari seekor anjing kampung
apapun akan beliau lakukan agar anaknya merasa aman,
bahkan jika harus mengorbankan jiwanya, beliau tidak akan menyesal gan.

Lihatlah ketika sang bapak tertidur disamping si anak yang tengah belajar.
bayangkan betapa capeknya beliau setelah bekerja, dan masih menyempatkan untuk menemani si anak untuk belajar.


RAIHLAH ESOKMU 
Share:

No comments:

Post a Comment

Terima kasih sudah berkomentar :D